No image available for this title

Respon Fisik Post Kemoterapi Pada Pasien Kanker di Rumah Sakit Kusta Sumberglagah Pacet Kabupaten Mojokerto



Kanker merupakan suatu penyakit atau kelainan pada tubuh sebagai akibat dari
sel-sel tubuh yang tumbuh dan berkembang abnormal di luar batas kewajaran. Terapi
modalitas kanker yang paling sering digunakan pada kanker yaitu dengan kemoterapi.
Kemoterapi memiliki dampak dalam berbagai bidang kehidupan antara lain dampak
terhadap fisik dan psikologis. Tujuan dari penelitian ini adalah mengidentifikasi
beberapa kejadian respon fisik pasca kemoterapi yaitu kejadian mual
muntah,diare,alopesia,dan ruam di RS Kusta Sumberglagah Pacet Kabupaten
Mojokerto. Penelitian menggunakan metode deskriptif. Populasi dalam penelitian ini
adalah seluruh pasien yang menjalani kemoterapi pada di ruangan kemoterapi di rumah
sakit Sumber Glagah Pacet Mojokerto. Sampel yang diteliti yaitu sebagian pasien yang
menjalani kemoterapi yaitu 35 orang. Sampling yang digunakan yaitu accidental
sampling. Data dikumpulkan menggunakan kuisioner dan lembar observasi, dan
disajikan dalam bentuk tabel distribusi frekuensi. Hasil analisis disajikan dalam sebuah
tabel frekuensi, modus, mean, dan median. Hasil penelitian menunjukkan; Indikator
kejadian mual muntah pasca kemoterapi menunjukkan mual muntah ringan dan berat
yaitu masing-masing 10 responden (28.6%), mual muntah sedang 9 responden (25.7%),
mual muntah buruk 4 responden (11.4%), tidak mengalami mual muntah 2 responden
(5.7%). Diare 7 responden (20.0%). Alopesia 27 responden (77.1%). Dan Ruam 6
responden (17.0%). Respon fisik yang paling sering muncul pasca kemoterapi yaitu
kejadian mual muntah dengan hasil mean (3.1143) dari 35 responden yang diambil oleh
peneliti.Efek samping kemoterapi dikarenakan kemoterapi memiliki efek toksik
terhadap sel-sel yang normal karena proliferasi juga terjadi di beberapa organ-organ
normal, terutama pada jaringan dengan siklus sel yang cepat.


Ketersediaan

081/S1P/2019081-2019 SKRIPSI S1 KEPERAWATANPerpustakaan (SKRIPSI S1 KEPERAWATAN)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
081-2019 SKRIPSI S1 KEPERAWATAN
Penerbit STIKES Bina Sehat PPNI Mojokerto : Mojokerto.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Edisi
-
Subyek
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya